
Galipakta.com,- Tumpukan sampah yang Berserakan di sepanjang Jalan Pasar Cibadak, Sukabumi, kian memperburuk wajah Kota Nayor. Pemandangan tak sedap ini tidak hanya mengganggu estetika kota, tetapi juga memicu keresahan warga akibat bau menyengat dan potensi penyebaran penyakit.
Sampah yang didominasi limbah pasar tampak meluber hingga ke bahu jalan, menghalangi pejalan kaki dan mencemari area sekitar. Kondisi ini diperparah dengan lambatnya penanganan dari pihak berwenang, meski keluhan warga terus bermunculan.
"Baunya menusuk sekali, apalagi siang hari. Banyak lalat, kami khawatir anak-anak bisa sakit," keluh Mirna, warga setempat, Jumat (19/4/2025). Ia mengaku kondisi ini sudah berlangsung dua hari tanpa penanganan.
Warga lain juga mengungkapkan kekhawatiran bahwa jika dibiarkan, sampah bisa meluber ke jalan dan mengganggu lalu lintas.
Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sukabumi, Prasetyo, menyatakan secara singkat bahwa pihaknya akan segera melakukan pengangkutan sampah. Namun hingga berita ini diturunkan, tumpukan sampah masih tampak di lokasi.
(Iwan/fkwsb)